Posisi saat ini: Rumah / Pesan / Kapolresta Bandung dan Suporter Sepakat Sukseskan Piala Presiden 2025: Harus Berhasil Harumkan Nama Indonesia!

Kapolresta Bandung dan Suporter Sepakat Sukseskan Piala Presiden 2025: Harus Berhasil Harumkan Nama Indonesia!

Penulis:Wartawan Olahraga Tanggal:2025-07-04 16:30:01
Dilihat:3 Pujian
Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono, berfoto bersama Ketua Viking Persib Club, Tobias Ginanjar (kiri) dan Koordinator Presidium Aremnia, Ali Rifki (kanan), usai pertemuan yang membahas komitmen menjaga ketertiban selama Piala Presiden 2025 berlangsung. (Bola.com/Erwin Snaz)

Bandung - Menjelang perhelatan akbar Piala Presiden 2025, semangat kebersamaan dan komitmen untuk menjaga kondusivitas ditunjukkan oleh berbagai elemen penting sepak bola nasional.

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat antara Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono, bersama Ketua Viking Persib Club, Tobias Ginanjar dan Koordinator Presidium Aremania Ali Rifki, semua pihak menyatakan tekad bersama untuk menyukseskan turnamen prestisius ini.

"Kami semua sependapat untuk bersama-sama menyukseskan Piala Presiden 2025. Ini bukan sekadar turnamen, tapi momentum untuk membawa harum nama Indonesia," tegas Aldi Subartono.

Ia juga menyampaikan imbauan penting kepada seluruh suporter agar menjaga suasana yang aman dan tertib di stadion sepanjang pelaksanaan Piala Presiden 2025 di Stadion Si Jalak Harupat.

"Mari kita jaga kondusifitas bersama. Tolong hindari membawa barang-barang yang dilarang seperti flare, petasan, benda tajam, dan jangan mengonsumsi minuman keras di area stadion," pesannya.

Dengan suasana kebersamaan antara aparat keamanan dan para suporter dari berbagai klub, turnamen ini diharapkan berlangsung damai, penuh sportivitas, dan menggembirakan bagi semua pencinta sepak bola Tanah Air.

"Harus sukses, harus berhasil membawa harum nama Indonesia. Hatur nuhun," tutup Kapolresta Bandung.


Tiket Pembukaan Sudah Habis Terjual

Piala Presiden - Ilustrasi Logo Piala Presiden 2025

Sementara itu, tiket pertandingan perdana Piala Presiden 2025 antara Persib Bandung vs Port FC, Thailand dikabarkan sudah sold out. Pun dengan laga di SUGBK, Jakarta.

Penjualan tiket pertandingan memang sudah dibuka sejak Minggu (29/6/2025). Seluruh kategori tiket dijual dengan harga yang sama Rp50 ribu. Skema ini diterapkan untuk memberikan akses yang lebih merata bagi pecinta sepak bola Tanah Air.

SUGBK hanya dipakai untuk pertandingan pembukaan saja dan selebihnya pertandingan Piala Presiden 2025 digelar di Stadion milik Pemerintah Kabupaten Bandung, Si Jalak Harupat.


Skema Piala Presiden 2025

Piala Presiden - Ilustrasi Logo Pesreta Piala Presiden 2025

Oxford United dan Liga Indonesia All Star tergabung di Grup A bersama Arema FC. Sementara Grup B dihuni Persib Bandung, Dewa United serta wakil dari Thailand, Port FC.

Juara dari masing-masing grup akan bertarung di final Piala Presiden 2025 yang dilaksanakan pada 13 Juli mendatang.

Sementara runner-up setiap grup bakal berhadapan untuk memperebutkan peringkat ketiga yang dimainkan satu hari sebelum laga puncak.

Total hadiah Piala Presiden 2025 mencapai Rp11,5 miliar. Juara menerima sebesar Rp5,5 miliar, runner-up itu Rp3 miliar peringkat ketiga Rp2 miliar, dan peringkat keempat Rp1 miliar.

Komentar

Kirim komentar
Galat kode pemeriksaan, silakan masukkan kembali
avatar

{{ nickname }}

{{ comment.created_at }}

{{ comment.content }}

IP: {{ comment.ip_addr }}
{{ comment.likes }}